14
Sep

SEBUAH KASIH

Inilah perintah-Ku kepadamu: Kasihilah seorang akan yang lain.
(Yoh. 15:17)

 

 

 

Ibu Nani terbaring lemah di rumah sakit. Badannya tinggal kulit membungkus tulang. Agustina, adik sepupunya terkejut melihat kondisi itu. Sudah lama Ibu Nani menderita sakit, tetapi Agustina baru bisa menjengkuknya. Ia merasa bersalah. Dengan menyesal ia berkata, “Saya minta maaf Kak Nani. Saya terlambat menjenguk Kakak.” Dengan nafas yang dibantu oleh selang oksigen Ibu Nani menatap Agustina dan berkata, “Tidak ada kata terlambat untuk sebuah perhatian dan kasih.” Kalimat itu membuat haru Agustina. Ia menggenggam erat tangan kakak sepupunya.

 

Sahabat Senior, teks Alkitab hari ini mengingatkan kita akan perintah Tuhan Yesus untuk mengasihi satu sama lain. Tindakan kasih kepada seseorang dapat kita lakukan kapan saja. Tindakan kasih tidak mengenal batas waktu. Adakah seseorang yang perlu mendapat perhatian atau kunjungan kasih dari kita? Mungkin seseorang yang sudah lama ingin kita jenguk atau sapa terlewatkan, karena berbagai kesibukan kita? Segera hubungi dan berilah perhatian kepada mereka. Jika memungkinkan datangi mereka. Hari ini dapat kita jadikan momen yang tepat untuk mengingat dan menunjukkan kasih dan perhatian kita kepada mereka. Tidak pernah ada kata terlambat untuk sebuah kasih.

 

 

DOA:
Tuhan, berilah kami kemampuan untuk memperhatikan dan
menunjukkan kasih kami kepada mereka yang membutuhkan
kehadiran kami. Amin.

Multiple Ajax Calendar

September 2023
S M T W T F S
« Aug   Oct »
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama