23
Apr

MEMBERITAKAN KABAR BAIK

Maka kata Yesus sekali lagi: “Damai sejahtera bagi kamu! Sama seperti Bapa mengutus Aku, demikian juga sekarang Aku mengutus kamu.”

(Yoh. 20:21)

 

 

Sebagai orangtua saya sering menanyakan soal cita-cita kepada anak-anak, “Kalau sudah besar, kamu pingin jadi apa?” Tentu saja, jawaban anak-anak berubah-ubah seiring dengan waktu. Namun, yang terpenting adalah anak-anak belajar memahami bahwa hidup harus mempunyai tujuan. Hidup tidak boleh dan tidak bisa mengalir begitu saja tanpa maksud yang jelas.

 

Sahabat Lansia, Tuhan Yesus yang telah bangkit menghadirkan damai sejahtera bagi murid-murid-Nya. Damai sejahtera itu tentu saja tak bermaksud membuat mereka hanya duduk diam dan menikmati kedamaian itu. Damai sejahtera diberikan agar para murid dapat menjalani pengutusan yang Yesus Kristus berikan, yakni agar orang lain mengenal damai sejahtera Kristus itu. Pengutusan itu tentu tak mudah sehingga Kristus menjanjikan ada damai sejahtera. Kita yang telah menerima damai sejahtera itu, diajak untuk meneruskannya kepada orang-orang di sekitar kita, melalui perbuatan dan perkataan, baik di dunia nyata maupun di dunia digital. Dunia yang gelisah dengan banyak hal ini perlu mendengar tentang damai sejahtera yang kekal, damai yang hanya dapat diberikan oleh Kristus. Mari kita beritakan!

 

 

DOA:

Tuhan, utus dan mampukanlah kami untuk memberitakan kabar baik bagi mereka yang ada di sekitar kami. Amin.

Multiple Ajax Calendar

April 2022
S M T W T F S
« Mar   May »
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama