13
Jul

PERTANDINGAN IMAN

Bertandinglah dalam pertandingan iman yang benar
dan rebutlah hidup yang kekal…
(1 Tim 6:12)

 

 

 

Pernah ikut pertandingan ? Minimal dulu waktu sekolah pasti ada lomba lari di lapangan olahraga. Jika ikut pertandingan maka perlu persiapan dan latihan sebelumnya supaya dapat menyelesaikan pertandingan dengan baik, jangan sampai menyerah di tengah jalan. Semua yang ikut lomba pasti ingin menang meraih juara, tetapi yang penting berusaha melakukan yang terbaik saja.

 

Pertandingan yang harus kita ikuti ternyata bukan hanya pertandingan olahraga semasa sekolah dulu, melainkan pertandingan iman. Itu berarti hidup beriman kita bukan hanya hidup yang santai saja, tetapi harus memiliki tujuan akhir yang jelas. Paulus mengingatkan Timotius agar merebut hidup yang kekal, itulah tujuan akhirnya. Karena itu pertandingan iman yang benar harus dilakukan dengan berdasarkan kepercayaan kepada Tuhan Sang Juru selamat kita. Doa dan ibadah kita dilakukan untuk membangun iman yang teguh kepada Dia. Pertandingan iman itu sudah dimulai dan sedang kita jalani saat ini, maka dibutuhkan ketekunan dan kepercayaan di dalam Tuhan bahwa kita sedang berupaya sampai di garis akhir. Yang kita rindukan bukanlah piala, namun hidup kekal bersama-Nya.

 

 

DOA:
Ya Tuhan tolong kami untuk tetap bertekun dalam membangun iman
kepada-Mu agar boleh berjumpa dengan-Mu pada akhirnya. Amin.

Multiple Ajax Calendar

July 2023
S M T W T F S
« Jun   Aug »
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
3031  

Pengganti ongkos cetak dan biaya pengiriman:

Rp. 70.000,-/tahun

Rp. 8.000,-/eksemplar


Pembayaran melalui:

Bank Mandiri - Jakarta, Kelapa Dua

A/C No. 165 0000 558743

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama

Marketing


BCA Bidakara

A/C No. 450 558 9999

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama


Persembahan Kasih melalui:

BCA Bidakara

A/C No. 450 305 2990

a.n. Yayasan Komunikasi Bersama